Gema Kibar Bangkit Lagi

Gema Kibar Bangkit Lagi

Gema Kibar Bangkit Lagi


Ketua TP PKK Asahan Ny.Hj.Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang didampingi Ketua Pengkab PBVSI Asahan H.Zaharuddin Ginting SE dan Waketum Organisasi KONI Asahan Anda Suhendra Rambe SH menyerahkan piala bergilir kepada Ketua Panitia Jefri Sitohang, Sekretaris Ginta Ginting, Pembina Harris ST. Paling depan M.Syihabuddin alias Syaid Muhsyi Ketua DPD Pekat-IB Asahan tokoh pemuda asal Simpang Bunut salah satu pejuang Gema Kibar. Foto Yudi Setiawan Pane.

Pendiri Piala Gema Kibar sejak 1988 Nurkarim Nehe SE,MSP bersama pejuang Gema Kibar Sahrul Panjaitan, Nuzli Lazuardi Manurung, Haris ST, Hermanto Sirait, Syaid Muhsyi, Ketua Panitia Jefri Sitohang dan Sekretaris Ginta Ginting mendampingi Ketua TP PKK Asahan Ny.Hj.Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang melakukan servis kehormatan Piala Gema Kibar ke 16, Sabtu (18/8), disaksikan Ketua Pengkab PBVSI Asahan H.Zaharuddin Ginting SE, Kadis Porapar Asshan M.Andry Simatupang dan Waketum bidang Prestasi KONI Asahan Zainal Arifin SP, di lapangan Tamansiswa Kisaran. Foto Yudi Setiawan Pane.

Kejuaraan Voli Putri Gema Kibar ke-16 Piala Ketua TP PKK Kab Asahan mulai digelar dan diikuti sebanyak 6 tim yang ada di Asahan, di Lapangan Voli Taman Siswa Kisaran, Sabtu (18/8) ditandai servis kehormatan oleh Ketua TP PKK Asahan Ny.Hj.Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang.

Adapun tim yang ikut dalam kejuaraan ini yaitu Club BBC Bunut Barat, Bunut Factory, Ponorogo Air Batu, Padasa Teluk Dalam, BAS Air Joman, dan Club Seven Gell Sidomukti, yang akan mulai 18-28 Agustus 2018.

Bupati Asahan diwakili Kadis Porapar Kab Asahan Andry Simatupang dalam sambutannya menuturkan, bagi para atlet bola voli yang bertanding dengan sportifitas yang tinggi dan menunjukkan kemampuan dalam meraih prestasi.

“Karena bagaimanapun perjuangan yang dilakukan tidak akan pernah menghianati hasil,” Jelas Andry.

Andry juga mengatakan semangat atletharus dikobarkan sehingga bisa termotivasi dan dalam meraih prestasi dalam setiap laga.

"Semangat harus tetap dipacu dalam menghasilkan prestasi yang terbaik," jelas Andy.

Baca Waspada edisi Senin 20 Agustus 2018 danhttp://waspadamedan.com/index.php/2018/08/19/voli-putri-gema-kibar-piala-tp-pkk-asahan-digelar/


Pelepasan balon terbang oleh Ketua TP PKK Asahan tanda dimulainya Piala Gema Kibar ke 16. Foto Yudi Setiawan Pane

Sejak tahun 1988.

Wakil Ketua bidang prestasi KONI Asahan Zainal Arifin SP dalam sambutannya menekankan pentingnya pembangunan infrastruktur olahraga sehingga kegiatan masyarakat seperti Piala Gema Kibar lebih representatif untuk menghasilkan sesuatu dalam kerangka pembinaan prestasi olahraga.

Zainal Arifin SP, Waketum Bidang Prestasi KONI Asahan:"..kerangka pembinaan olahraga prestasi."


Ketua Pengkab PBVSI Asahan H.Zaharuddin Ginting SE berharap dari Piala Gema Kibar akan muncul atlet pebola voli potensial untuk mendukung tim voli Asahan.

Hadir Waketum bidang Organisasi KONI Asahan Anda S.Rambe SH, tokoh masyarakat H.Abdul Haque, tokoh pemuda M.Syihabuddin alias Syaid Muhsi Ketua DPD Pekat-IB Asahan yang juga bagian dari Gema Kibar, Jamil Sitorus SE, Camat Kisaran Barat Agus Ginting, Kabag Protokol Darwin Lubis, dan lainnya.

Ketua Yayasan Perguruan Tamansiswa Kisaran Pahliono SH memyambut gembira dilaksanakannya kembali Piala Gema Kibar yang sejarahnya tak lepas dari Tamansiswa Kisaran.

"Piala Gema Kibar diawali Agustus 1988 antar PKK Kelurahan se Kotip Kisaran. Mulai tahun 1990 memperebutkan Piala Bergilir Ketua PKK Asahan antar klub voli putri. Terus berkembang namun sejak 2006 vakum. Terimakasih pemuda di kawasan Simpang Bunut kembali mengaktifkan Piala Gema Kibar yang ke 16 tentunya terimakasih tak terhingga Ketua TP PKK Asahan Ny.Hj.Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang berkenan,"ungkap pendiri Gema Kibar Nurkarim Nehe SE, MSP saat memberi sambutan.

Nurkarim Nehe SE, MSP bersama Arifin Purba Agustus 1988 mulai menggelar Piala Gema Kibar guna memberi ruang kepada generasi muda Simpang Bunut untuk aktif berorganisasi tak hanya sibuk beraktifitas di halte dan terminal bus saja.

"Gema singkatan dari Generasi Muda. Kibar singkatan dari Kelurahan Kisaran Baru kecamatan Kota Kisaran Barat sebagai wilayah pemerintahan di mana kawasan Simpang Bunut berada. Namun hal terpenting adalah Gema mewakili Gema lagu Indonesia Raya, Kibar merujuk kepada bendera Merah Putih,"tandas Nehe.

Nehe menjelaskan dalam perjalanannya Gema Kibar pernah dilengkapi dengan turnamen sepakbola remaja di lapangan Tamansiswa. Lokasi tanding antar klub bola voli Piala Gema Kibar selain di jalan Sutami juga Tamansiswa dan terakhir yang ke 15 di mana Haris ST (ketua Harian KONI Asahan sekarang) sebagai ketua panitia di tahun 2015.

"Kami terpanggil untuk mengangkat sesuatu yang baik tapi sempat terpendam sejak 2006 untuk menjawab permasalahan lingkungan. Para pendiri menyambut hangat. Juga para senior seperti Leo L Napitupulu, Harris ST, Sahrul Panjaitan, Nuzli Lazuardi Manurung, Hermanto Sirait, Harianto Manik, Syaid Muhsi, James Adi Sinaga, Imam Market. Sambutan dan dukungan penuh dari Ketua TP PKK Asahan Ny.Hj.Winda Fitrika Taufan Gama Simatupang dan Tamansiswa Kisaran,"jelas Ketua Panitia Jefri Sitohang didampingi Sekeetaris Ginta Ginting.*Yudi Setiawan Pane